"Pekerjaan besar tidak bisa diselesaikan dengan kekuatan, tetapi dengan kegigihan"

BKN X: March 2015

Monday, March 30, 2015

HARI PERTAMA MASUK KERJA, CPNS IKUTI MASA ORIENTASI DI KANREG X BKN DENPASAR


Tak kenal maka tak sayang. Pepatah tersebut tepat untuk mengungkapkan pentingnya masa orientasi bagi Calon Pegawai Negeri Sipil BKN yang akan bertugas di Kantor Regional X BKN Denpasar. Dalam masa orientasi ini, CPNS dikenalkan  lebih dekat tentang BKN dan Kantor Regional X BKN Denpasar khususnya.

 Bertempat di ruang Kepala Bagian Tata Usaha, Senin, 30 maret 2015. Kantor Regional X Badan Kepegawaian Negara(BKN) Denpasar  menggelar masa orientasi bagi 15 orang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun Anggaran 2014. CPNS tersebut rencananya akan ditempatkan di Kanreg X BKN Denpasar dan di Unit Pelayanan Terpadu  (UPT) di Kupang dan Mataram. Adapun formasi yang dilamar oleh CPNS hasil seleksi dengan metode CAT dan Tes Kompetensi Bidang (TKB) ini meliputi: Pranata Komputer, Teknik Mesin, Analis Kepegawaian, Analis Anggaran, Pengolah Bahan Informasi Dan Publikasi, dan Assesor.
 

Kepala Bagian Tata Usaha, Istiyarno, S.IP tampak memberikan penjelasan kepada  CPNS.

Hari pertama masa orientasi dimulai dengan pengarahan dari Kepala Bagian Tata Usaha, Istiyarno, S.IP, mengenai peraturan serta Undang Undang Kepegawaian. Selain itu, para peserta juga dapat melakukan tanya-jawab mengenai tata tertib, peraturan, serta struktur organisasi Kanreg X BKN Denpasar.

Sementara itu, Kepala Kantor Regional X BKN Denpasar, Drs.Made Ardita, M.Si pada kesempatan tersebut mengungkapkan bahwa masa orientasi  merupakan proses awal  bagi para CPNS untuk meniti karir di birokrasi pemerintahan sekaigus sebagai pembinaan mental dan fisik. Diharapkan melalui masa orientasi ini para CPNS nantinya dapat memiliki kinerja yang lebih baik serta dapat melaksanakan tugas dengan penuh semangat. Tak hanya itu, Kakanreg  juga berpesan agar melakukan pekerjaan diperlukan kerja keras, cerdas, tuntas, ikhlas, serta kewarasan dalam berpikir dan bertindak.


 Peserta CPNS ikuti masa orientasi di KANREG X BKN Denpasar.

Melalui kegiatan ini, diharapkan para CPNS dapat lebih disiplin dalam menaati peraturan serta tata tertib yang berlaku di wilayah kerja Kanreg X  BKN Denpasar. Sehingga ke depan kualitas serta pelayanan dapat lebih ditingkatkan untuk mewujudkan layanan profesional dan bermartabat (Irene-Boent). 
 
***Pertanyaan mengenai masalah Kepegawaian silahkan langsung hubungi c/p kami pada kolom YM di sebelah kanan halaman utama blog ini***